Breaking News
Loading...
Friday, August 9, 2013

Mesin Hammer Mill (Penyedia)

3:47 AM
Mesin Hammer Mill (Penyedia)
Mesin hammer mill ialah semacam alat penepung. Anda pasti tahu yang namanya pellet kan? jika pellet biasa mungkin bisa dihancurkan dengan mesin penepung biasa, kalau pellet yang dibuat dengan cangkang kerang yang keras tentu dengan menggunakan mesin hammer mill ini. Jadi intinya, mesin hammer mill berfungsi untuk menghancurkan benda-benda keras menjadi halus seperti tepung. Sedangkan tekstur kehalusan benda yang dihancurkan itu bisa diatur sesuai kebutuhan seperti halnya ketika menghaluskan beras menjadi tepung. Lalu benda-benda apa saja yang bisa dihancurkan oleh mesinhammermill ini? Banyak sekali yang bisa dibuat tepung dengan mesin ini, antara lain: biji jagung, cangkang kerang, kayu jati, tempurung / batok buah kelapa, tulang ikan dan yang lainnya.

Mesin hammer mill sama halnya dengan stone crusher, memiliki kapasitas yang beragam. Semakin besar ukurannya, semakin banyak bahan yang bisa dihancurkan dalam beberapa waktu. Pada artikel berikut ini akan saya ulas beberapa intansi yang menyediakan mesin tersebut, berikut dengan informasi kontak personnya, sehingga anda bisa sewaktu-waktu menghubungi bila membutuhkan mesin hammer mill yang sesuai dengan keinginan.

hammer mill
Mesin penepung hammer mill Mesin Raya Malang. Lokasi penyedia beralamat di Little Kyoto Jl. Ikan Gurami C-1 Malang Jawa Timur. Di situ banyak sekali macam-macam mesin yang siap untuk dijual. Mulai dari mesin peternakan, mesin medis, mesin pengolah biomas, mesin pendingin, mesin pengolah makanan, dan mesin pertanian. Untuk hammer mill sendiri ia menyediakan hammer mill tipe MHM-01 dengan perincian sebagai berikut :

- Ukuran dimensinya : 50 cm x 100 cm x 120 cm
- Mesin berkapasitas : 300 kg per jam
- Diesel : 13 Hp
- Terbuat dari bahan : plat besi
- Garansi : setahun
- Price/harga : Rp 30 Juta
- Juga tersedia untuk kapasitas yang lebih kecil yaitu 100 kg dengan harga Rp 14,5 Juta.
Jika anda tertarik dengan barang tersebut, anda bisa bisa langsung menghubungi ke nomor 0341-482255, atau SMS ke 0853-60-20-2010.

Mesin penepung hammer mill CV. Multi Mekatindo Machinery Manufacture. Lokasi penyedia beralamat di Jl. Kepuh Kiriman GG. Masjid RT. III RW I No. 3 Waru Sidoarjo Jatim Kode Pos 16256. Perusahaan ini adalah produsen mesin bahan bangunan dan pertambangan. Selain Hammer mill, CV. Multi Mekatindo juga menyediakan mesin penghancur kertas, mesin paving warna, mesin batako dan paving otomastis, mesin paving hidrolis dan manual, stone crusher berbagai ukuran, mesin bor sumur, mixer paving dan batako, mixer bata ringan, juga ada mesin gabungan antara stone crusher, hammer mill, dan roll mill. Lengkap sekali bukan? Untuk informasi harganya anda harus menghubunginya secara langsung ke nomor 031 8686103, atau no. hp 085747809999. Sedangkan untuk mesin hammer mill yang disediakan oleh CV. Multi Mekatindo ini rinciannya sebagai berikut:
- Ukuran dimensi 1200 cm x 100 cm x 1400 cm
- Mesin dengan kapasitas dua hingga tiga ton per jam
- Struktur besi mild UNP 150
- Material Hammer Cold Work Tool Steel DIN 1.2379
- Bahan : plat besi mild 12 mm
Motor penggeraknya bisa memilih salah satu dari dua pilihan berikut. Tentu harganya agak sedikit berbeda.
- Electromotor 15 HP, 1500 Rpm 380 V, 3 phase.
- Diesel Engine 26 PK 1 merk Jiang Dong.
Informasi tambahan :
- Input ukuran nol hingga seratus mm, output mesh seratus hingga dua ratus.
- Lama Pembuatan sekitar satu bulan, kecuali jika ada antrian.
- Untuk pembayarannya harus memberikan uang muka sebesar 50% saat mesin diorder, dan sisanya diberikan ketika mesin akan dikirim.

Mesin hammer mill di atas akan sangat membantu anda dalam mengerjakan setiap proyek yang anda lakukan. Semoga informasi tadi membantu anda dalam memilih mesin.

Baca Juga :